Secara umum dan praktis untuk mengingat rumus menghitung berat besi adalah :
= Volume besi X Berat jenis besi
Atau
= Vb x Bjb
Namun untuk pipa besi (Pipa Galvanis) karena ditengahnya bolong maka, volume pipa besi dikurangi dulu dengan volume bolongnya pipa. Secara prinsip menghitung berat pipa besi tetap sama dengan menghitung berat besi yaitu volume besi dikalikan dengan berat jenis besi. Sehingga rumus menghitung berat pipa besi adalah :
= (volume pipa besi dg diameter luar X Bjb) – ( volume pipa besi dg diameter dalam X Bjb )
=( πR^2) x L x Bjb) – (πr^2 )x L x Bjb )
Dimana :
L = Panjang pipa besi (m)
R = Jari-jari Luar pipa besi (m)
r = Jari-jari dalam pipa besi (m)
Bjb = Berat jenis besi (7850 kg/m³)
Contoh soal :
Diketahui panjang pipa besi = 800 mm
Diameter luar pipa = 120 mm
Diameter dalam pipa = 108 mm
Hitunglah berat pipa besi tersebut!
Jawab :
Untuk memudahkan perhitungan ubahlah semua satuan panjang ke satuan meter (m).
L = 800 mm =0.8 m
D = 120 mm =0.12 m sehingga (R) = 0.06 m
d = 108 =0.108 m sehingga (r) =0.054 m
Bjb = 7850 =7850 kg/m³
π = 3.14 =3.14
Rumus : =(πR^2 x L x Bjb) – (πr^2 x L x Bjb )
= (3.14(0.060)^2 x 0.8 x 7850)-(3.14(0.054)^2 x 0.8 x 7850)
= (3.14 x 0.00360 x 0.8 x 7850)-(3.14 x 0.00292 x 0.8 x 7850)
=70.98912 – 57.50119
=13.48793
=13.5 kg
Jadi pipa besi dengan panjang 800 mm, diameter luar 120 mm dan diameter dalam 108 mm mempunyai berat 13.5 kg.
Sumber : rengit.com
No comments:
Post a Comment